SELAMAT DATANG DI FORUM MGBK

_____________________________________________

Rabu, 10 Februari 2010

WORKSHOP BIMBINGAN KARIR SISWA SMP


Sejak dicanangkannya Jawa Tengah sebagai Provinsi Vokasi pada Tahun 2008, berbagai upaya telah dilakukan oleh Pemerintah Daerah melalui Dinas Pendidikan Jawa Tengah diantaranya adalah melalui Workshop.
Tanggal 8 s.d. 10 Februari 2010 Dinas Pendidikan Jawa Tengah menyelenggarakan Workshop Bimbingan Karier Siswa SMP yang betempat di BKK Supriyadi Semarang. Kegiatan ini diikuti oleh Guru Bimbingan Konseling SMP se Jawa Tengah dengan masing-masing kabupaten diwakili oleh 6 – 7 orang guru.
Dalam Kegiatan Workshop ini Kabupaten Grobogan melalui MGBK (Musyawarah Guru Bimbingan dan Konseling) mengirimkan 6 orang guru Bimbingan Konseling, yaitu Drs. Suharyanto(SMPN 3 Purwodadi), Tri Susanto, S.Pd (SMPN 1 Tegowanu), Munaseh, S.Pd (SMPN 2 Gubug), Dra. Siti Manisah (SMPN 2 Karangrayung), Lasiman, S.Pd (SMPN 1 Godong), dan Suryadi, S.Pd (SMPN 1 Toroh).
Setelah pelaksanaan Workshop, Dinas Pendidikan Jawa Tengah mengharapkan para guru Bimbingan Konseling yang telah mengikuti kegiatan ini untuk segera mengimbaskan kepada rekan sejawat di lingkungan Kabupaten masing-masing.